Satbrimob Polda Kalteng Ikut Berpartisipasi Dalam Kegiatan Bagi Masker, Dalam Rangka HUT TVRI

Iklan Semua Halaman

.

Satbrimob Polda Kalteng Ikut Berpartisipasi Dalam Kegiatan Bagi Masker, Dalam Rangka HUT TVRI

Staff Redaksi Media DPR
Minggu, 23 Agustus 2020

KALIMANTAN TENGAH | MEDIA-DPR.COM, Peringati HUT TVRI  ke 58 di tahun 2020, personel Satbrimob Polda Kalimantan Tengah ikut berpartisipasi dalam kegiatan bagi bagi masker gratis untuk masyarakat, bertempat di Bundaran Besar Kota Palangka Raya Kalimantan Tengah, Minggu (23/08/2020).

Dalam kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Wadansatbrimob Polda Kalimantan Tengah AKBP Dostan Matheus Siregar, bersama Polwan Satbrimob, Polwan Ditsamapta dan Polwan Ditlantas Polda Kalteng.


Selain memperingati HUT TVRI KE-58, kegiatan tersebut juga dilaksanakan masih  dalam suasana  memperingati HUT RI ke 75.

Wadansatbrimob  mengatakan semoga kegiatan bagi bagi masker secara gratis ini bisa kita laksanakan setiap saat dalam rangka kepedulian kepada masyarakat, momentum ini tentunya dapat kita jadikan sebagai pemersatu bangsa, semoga kegiatan pembagian masker dalam rangka HUT TVRI ke 58 ini dapat memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19 di Provinsi Kalimantan Tengah.

"Pada masa pandemi Covid-19 seperti saat ini mari kita bersama-sama selalu mematuhi protokol kesehatan dengan tetap menggunakan masker saat keluar rumah, cuci tangan menggunakan sabun dan tetap menjaga jarak dalam setiap kegiatan kita sehari-hari," ungkap AKBP Dostan.

Tambah Wadansatbrimob, pada kegiatan ini kita harus terus memberikan edukasi kepada masyarakat untuk selalu menggunakan masker pada saat keluar rumah.

"Sebab dengan disiplin menggunakan masker dan dengan semangat nasionalisme semoga dapat memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19," tutupnya. (AS)
close