Polres Barito Utara Laksanakan Vaksinasi Tahap I, Sebanyak 55 Personel Polres Barito Utara Menerima Vaksin

Iklan Semua Halaman

.

Polres Barito Utara Laksanakan Vaksinasi Tahap I, Sebanyak 55 Personel Polres Barito Utara Menerima Vaksin

Staff Redaksi Media DPR
Sabtu, 13 Maret 2021


BARITO UTARA | MEDIA-DPR.COM, Mendukung pemerintah dalam menekan penyebaran covid-19, Polres Barito Utara Polda Kalteng melaksanakan vaksinasi tahap I di Aula Angrawina Jagratara, Kabupaten Barito Utara, Sabtu (13/03/2021) pagi.


Dalam vaksinasi tersebut, sebanyak Anggota Polres Barito Utara sebanyak 55 orang yang terdiri dari Kapolres dan PJU Polres Barito Utara ,siswa Diktukba SPN Tjilik Riwut sebanyak 10 Orang dan PHL Sat Intelkam 1 orang menerima vaksin tetap aman dan sehat usai menerima vaksin.


Pelaksanaan vaksinasi dilakukan oleh tim medis Vaksin Covid-19 dari Puskesmas Muara Teweh yang melakukan pelayanan pemberian vaksin Covid -19 sebanyak 13 tenaga medis dipimpin langsung oleh dr. Meliaty Saur Sinaga.



Kapolres Barito Utara AKBP Dodo Hendro Kusuma,S.I.K mengatakan pelaksanaan pemberian vaksin covid-19 untuk personel Polres Barito Utara tersebut bertujuan untuk meningkatkan imunitas dalam tubuh personel Polres Barito Utara, mengingat pandemi covid-19 masih belum berakhir.


Senada dengan apa yang disampaikan oleh Kapolres Barito Utara , Paursubbaghumas Bripka Riyanto yang juga menerima vaksin pada pagi hari ini juga mengatakan dirinya baik-baik saja usai divaksin “ Usai divaksin, saya baik-baik saja. Tetap aman dan sehat,” ujarnya. (Anang F)

close