Yadi Supriadi DPRD Kabupaten Bandung: Kembalikan Fungsi Lahan Blok Pahlawan Kebun Malabar

Iklan Semua Halaman

.

Yadi Supriadi DPRD Kabupaten Bandung: Kembalikan Fungsi Lahan Blok Pahlawan Kebun Malabar

Staff Redaksi Media DPR
Minggu, 11 Mei 2025


KABUPATEN BANDUNG | MEDIA - DPR.COM, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bandung, Yadi Supriadi (Fraksi PAN), melaksanakan  penanaman 13.000 bibit pohon teh di Blok Pahlawan, PTPN 1 Regional 2 kebun Malabar, Afdeling Cinyiruan.


Desa Pangalengan, Kecamatan, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat pada Sabtu, 10 Mei 2025. 


Kegiatan ini merupakan aksi lanjutan setelah penanaman pertama yang bertepatan dengan Hari Jadi Kabupaten Bandung.


Tujuan utama kegiatan ini adalah mengembalikan fungsi lahan seluas lebih dari 60 hektar yang telah beralih fungsi menjadi lahan pertanian sayuran.


"Kita tidak hanya berbicara ekonomi, tetapi juga lingkungan," tegas Yadi."


 "Banjir lumpur dan menipisnya sumber air di kawasan ini menjadi dampak dari peralihan fungsi lahan tersebut."


Lebih dari satu juta pohon diperkirakan telah ditebang akibat peralihan fungsi lahan tersebut. 


Bibit pohon teh yang ditanam selain dari PTPN ada juga  sumbangan dari H Khaerul Sobarna . 


Yadi menyampaikan terima kasih atas kepedulian beliau terhadap lingkungan.


"Pengawasan dan perawatan lahan akan dikembalikan kepada PTPN," ujar Yadi."


Peralihan fungsi lahan menjadi lahan pertanian hanya dibolehkan jika memiliki legalitas yang jelas, seperti PMDK.  Peralihan fungsi lahan yang ilegal akan ditindak."


Ia juga menyoroti dampak ekonomi bagi para karyawan pemetik teh akibat berkurangnya  pohon teh. 


"Pendapatan pemetik teh turun drastis dari rata-rata Rp 2-3 juta menjadi hanya Rp 800 ribu per bulan.  Blok Pahlawan ini merupakan lahan perkebunan teh produktif yang seharusnya dilindungi," tegasnya.


Yadi menegaskan bahwa ia akan mengawasi proses ini sesuai dengan undang-undang yang berlaku, dan akan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan kepatuhan terhadap aturan yang ada.

(Ayi Supriatna)

close