PT Agincourt Resources Peduli Bumi, Tanam 60 Ribu Mangrove di Tapteng

Iklan Semua Halaman

.

PT Agincourt Resources Peduli Bumi, Tanam 60 Ribu Mangrove di Tapteng

Staff Redaksi Banten
Senin, 03 Juni 2024
Keterangan Photo: Kegiatan aksi tanam mangrove secara simbolis oleh PT Agincourt Resources bersama unsur Pemerintahan 



TAPTENG | Kepedulian PT Agincourt Resources (PT AR) untuk menjaga bumi patut diapresiasi, terlihat sejumlah kegiatan peduli lingkungan yang kerap digalakkan di daerah lingkar tambang seperti Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Kota Padangsidimpuan, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) dan Kota Sibolga. 


Menjaga keseimbangan alam dengan konsisten melestarikan hutan mangrove di wilayah pesisir pantai di Tapteng, PT AR kembali melakukan aksi tanam 'Dari Hati untuk Bumi' di Kelurahan Kalangan dan Desa Sitio-tio Hilir Kecamatan Pandan, Kabupaten Tapanuli Tengah, Provinsi Sumatera Utara.


Presiden Direktur PT Agincourt Resources, Muliady Sutio mengatakan penanaman mangrove di sekitar area lingkar pertambangan merupakan wujud nyata komitmen PTAR dalam menjaga lingkungan hidup dan keberlanjutan ekosistem pesisir.


"Aksi Tanam Mangrove ini merupakan bagian integral dari strategi jangka panjang perusahaan dalam menjalankan praktik pertambangan yang berkelanjutan. Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas lingkungan hidup di sekitar wilayah operasional dan secara aktif berkontribusi pada pelestarian lingkungan hidup," kata Muliady saat membuka acara Aksi Tanam Mangrove di Pandan, Senin (3/6/2024).


Tidak tanggung-tanggung, kali ini PT Agincourt Resources menanam sebanyak 60.000 bibit manggrove dan melepas 50.000 kerang dan kepiting di area hutan mangrove di sepanjang 29 Ha.



Keterangan Photo: PT AR dan rombongan lepas 50.000 kerang dan kepiting di kawasan hutan mangrove 



Tidak hanya menanami mangrove, Perusahaan yang bergerak di bidang pertambangan ini bertanggungjawab menjaga setiap progres pertumbuhan mangrove tersebut. 


Muliady menjelaskan konsistensi PT AR dalam melestarikan lingkungan terlihat dari persentase keberhasilan dari aksi tanam mangrove yang dilakukan pada Februari 2023 yang lalu mencapai diatas 90 persen. 


"Lebih 90 persen, mangrove yang ditanami tahun lalu itu tumbuh dan berhasil karena setiap kali ada yang mati langsung diganti," ungkap Muliadi didampingi Katarina Siburian oleh Senior Manager Corporate Communications at PT Agincourt Resources. 


Ia juga menjelaskan selain memiliki manfaat ekologis, aksi tanam mangrove diharapkan berdampak positif pada keberlanjutan ekonomi masyarakat sekitar. Ke depannya, ekosistem mangrove dapat dikembangkan menjadi area perikanan dan pariwisata seperti ekowisata. 


"Jangka panjangnya kesana, lagi dirintis, cuma butuh kerja keras lagi dari teman-teman. Yang terpenting, kami merealisasikan tanggungjawab sosial dan lingkungan, dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar tambang," jelas kepada awak media. 


Sementara itu, Direktur Teknik dan Lingkungan Mineral dan Batubara ESDM, Sunindyo Suryo Herdadi, memberikan apresiasi kepada PT AR yang telah melakukan penanaman mangrove dalam rangka Hari Lingkungan Hidup Sedunia.


la mengajak seluruh pemangku kepentingan subsektor pertambangan mineral dan batu bara mendorong penggunaan teknologi serta menerapkan monitoring dan evaluasi dalam reklamasi lahan bekas tambang juga memberikan kontribusi dengan melindungi keanekaragaman hayati lingkungan.


"Saya berharap dalam penyelenggaraan Hari Lingkungan Hidup Sedunia, kegiatan lingkungan hidup dapat menjadi bagian dari kaidah pertambangan yang baik, berkontribusi ke pembangunan berkelanjutan sesuai amanat sustainable development," ujarnya dalam siaran daring.


Pj. Bupati Tapanuli Tengah, Sugeng Riyanta, berterimakasih kepada PT AR untuk perannya,  melestarikan lingkungan hidup di Tapanuli Tengah. 


"Terima kasih kepada PTAR yang telah memilih Tapanuli Tengah sebagai lokasi penanaman mangrove, semoga dapat terus berkelanjutan," tutupnya. 


Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kementerian ESDM Sumatera Utara, unsur Forkopimda Tapteng, Dinas Lingkungan Hidup Tapteng, Aparatur desa Aek Garut, Aparatur Desa Sitio-tio Hilir, Kepala Sekolah SMAN 1 Matauli Pandan. (Rossy Hutabarat)





close