Mayor Pas R. Ruli mengatakan, pada hari ini selain memberikan sembako juga melaksanakan proses evakuasi bagi para korban jiwa, dalam dua misi kemanusiaan itu menargetkan tiga lokasi.
"Adapun tiga lokasi tersebut yaitu, Kecamatan Sungai Tabuk mendistirbusikan logistik, obat-obatan, dan membantu tenaga medis Puskesmas, selain itu di wilayah Martapura mendisribusikan logistik, dan di wilayah Marabahan melaksanakan evakuasi dan distribusi logistik," jelasnya.
Lanjutnya lagi, ia mengatakan bantuan kemanusian yang dilakukan Satgas Paskhas menggunakan perahu maupun perahu karet pada waktu siang dan malam hari. (AS)